Komunitas Gerakan Peduli Tangsel Beri Bantuan Korban Banjir di Pondok Kacang Timur

INSKA NEWS

INSKA NEWS ,Tangerang Selatan, 9 Juli 2025 — Komunitas Gerakan Peduli Tangsel mengunjungi lokasi bencana banjir di Kavling Pondok Kacang Permai, RT 04/RW 02, Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, pada Rabu pagi (9/7). Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak banjir.

Banjir yang melanda kawasan tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur selama dua hari berturut-turut, menyebabkan genangan air di pemukiman warga dan berdampak pada sekitar 70 kepala keluarga.

Komunitas Gerakan Peduli Tangsel yang dipimpin oleh Lista Hurustiati, S.H., M.H., membawa sejumlah bantuan logistik, di antaranya makanan siap saji, jahe instan, dan obat herbal eco-enzym. Bantuan tersebut merupakan hasil donasi dari berbagai pihak yang tergabung dalam komunitas, seperti Gerai UMKM Lengkong, Komunitas Anggur Tangsel, dan Laskar Prabowo.

“Kami sangat prihatin melihat kondisi saudara-saudara kita yang terkena musibah banjir. Bantuan ini kami kumpulkan bersama—ada berupa uang, barang, dan lainnya—kemudian kami olah bersama untuk didistribusikan,” ujar Lista. “Kami juga memberikan edukasi terkait pengelolaan sampah rumah tangga serta pelatihan pembuatan eco-enzym sebagai upaya menjaga lingkungan.”

Selain menyalurkan bantuan, komunitas ini juga mengajak warga untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dan mendorong adanya kolaborasi antara pemerintah pusat, provinsi Banten, dan Jawa Barat dalam upaya pencegahan banjir di masa mendatang.

Ketua RT 04/RW 02, Datin, yang menyambut langsung kedatangan rombongan, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Komunitas Peduli Tangsel atas bantuan dan kepeduliannya. Ini sangat berarti bagi warga kami yang sedang menghadapi kesulitan,” ujarnya.

Diharapkan melalui kolaborasi dan kepedulian berbagai pihak, beban masyarakat terdampak dapat sedikit teringankan dan bencana serupa tidak kembali terulang.(A.S)

Also Read

Tags

Ads - Before Footer