INSKANEWS,Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mendarat di Bandara Internasional John F. Kennedy, New York, Amerika Serikat, pada Sabtu (20/9/2025) sekira pukul 16.50 waktu setempat. Kedatangan Presiden menandai dimulainya rangkaian kunjungan kerja beliau untuk menghadiri Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) ke-80.

Berdasarkan jadwal resmi, Presiden Prabowo dijadwalkan menjadi pembicara ketiga dalam sesi Debat Umum PBB pada 23 September 2025, setelah Presiden Brasil dan Presiden Amerika Serikat, menurut keterangan dari (Seskab) , Teddy, pada Sabtu (20/9/2025)
Kehadiran Indonesia dalam forum tahunan ini dianggap sebagai momen strategis, tidak hanya untuk menunjukkan eksistensi di panggung internasional, tetapi juga untuk mempertegas peran Indonesia sebagai pemimpin negara-negara Global yang terus mendorong reformasi sistem tata kelola global agar lebih adil dan inklusif.
Partisipasi Indonesia juga dimaksudkan untuk menyuarakan aspirasi negara berkembang serta memperkuat posisi diplomatik Indonesia di tingkat global.
Setelah menyelesaikan agenda di New York, Presiden Prabowo dijadwalkan melanjutkan kunjungan resmi ke Ottawa, Kanada, pada 24 September 2025, guna melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Kanada. Kunjungan berikutnya akan berlangsung pada 26 September 2025 ke Den Haag, Belanda, untuk bertemu dengan Raja dan Perdana Menteri sementara Belanda.
(Rifa Hendrri)

















