INSKANEWS, Bandung – Gubernur Jawa Barat terpilih Dedi Mulyadi melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Gubernur Jawa Barat yang berlangsung di Bandung pada Jum’at (21/2/2025).
Dalam acara Sertijab Gubernur Jawa Barat tersebut Dedi Mulyadi, memberikan pidatonya dengan penuh emosi. Dalam suaranya yang bergetar, Dedi mengajak masyarakat untuk menerima setiap gagasan yang akan ia usung selama menjabat sebagai kepala daerah.
Dengan tulus, ia menyatakan harapannya agar masyarakat Jawa Barat bisa tampil dengan martabat di hadapan orang lain, dan tidak menjadi provinsi yang dipandang sebelah mata.
“Kita mau Jawa Barat menjadi Provinsi yang bermartabat dihadapan orang lain, kita tidak mau Jawa Barat menjadi Provinsi yang dihinakan..”, katanya dengan suara gemetar.
“Kita ingin jadi Provinsi yang dibanggakan, jadi Provinsi yang menjadi contoh bagi Provinsi yang lain, karena anggaran negara bila dikelola dengan baik akan melahirkan kesejahteraan bagi masyarakat”, lanjut Dedi.
Gubernur Jawa Barat yang terpilih secara aklamasi ini juga mengucapkan rasa terimakasih ya kepada warga Jawa Barat,
” Saya mengucapkan terimakasih atas seluruh dukungan warga Jawa Barat yang telah berpartisipasi dalam politik 27 November 2024″, ungkapnya penuh syukur
Bagi saya tidak ada partai pendukung, tidak ada partai pengusung, tidak ada lawan politik, semua partai adalah sahabat saya yang mempunyai cita-cita yang luhur”, pungkasnya.
















